Perjalanan Hidupku

Hi, ini Indira Chaitra

    Hari ini aku mau cerita hal tentang diriku mengenai perasaan sedihku. Aku sedih sampai saat ini aku tidak mendapatkan pekerjaan dan bentar lagi aku sudah mau kuliah jadi aku harus mempersiapkan banyak hal. Aku kira semua akan baik – baik saja dan sesuai dengan ekspetasiku ternyata realita berkata lain. Bahwa, aku belum mempersiapkan banyak hal aku di ajarkan untuk dewasa sebelum umurnya, menanggung beban sendiri sebelum pada umurnya, dan harus kuat menghadapi semua masalah yang ada. Entah, aku bisa atau tidak tapi aku yakin pasti bisa menghadapi semua masalah ini. 

    Jujur saja semua ini tidak mudah bagiku dan aku tidak kuat menghadapi semua ini sendirian tapi aku harus melakukannya. Aku saat ini di detik yang sangat rapuh karna aku benar – benar tidak tahan lagi tapi aku harus kuat bisa menghadapi semua ini walaupun aku sangat tertekan. Aku berusaha dan selalu berjuang namun sampai saat ini aku belum mendapatkan pekerjaan, aku selalu mencoba untuk tidak mengeluh namun aku tetap saja mengeluh layaknya orang gila. Entah, apa yang di benakku namun aku selalu saja mengeluh setiap aku stress dan depresi jika menghadapi masalah yang tak kunjung hilang menurutku itu hal wajar. 

    Aku setiap saat menyemangati diriku sendiri layaknya orang gila itu sering ku lakukan agar menumbuhkan rasa semangatku agar aku tidak putus asa, aku yakin bahwa aku bisa walaupun itu sangat susah ku lakukan aku terus mencoba, pernah di suatu ketika aku berusaha sampai tidak melihat keadaan badanku dan aku jatuh sakit dan pada akhirnya aku merepotkan banyak orang terutama orang – orang yang aku sayang sangat khawatir dengan kondisiku yang begitu lemah, pucat, dan tidak berdaya hanya bisa berbaring di tempat tidur layaknya orang yang telah tua yang berusia 40 tahun –nan lebih. Aku sangat putus asa sampai di suatu ketika aku ingin mencoba mengakhiri hidupku untuk sekian kalinya. Aku mencooba terus tapi ada saja yang menghalangiku, suatu ketika aku teringat dengan almarhum kakekku yang dimana beliau berkata “jika kamu putus asa ingatlah bahwa ada hal yang belum kamu eksplore, jika kamu ingin mati ingatlah bahwa alam belum siap jika kau harus bersatu dengannya karena alam akan menerimamu jika kematianmu benar –benar ikhlas bukan dari sekedar ucapan yang terus berkata kamu selalu ingin mati.” Karena kakekku selalu berkata bahwa semakin kita sering ucapkan tentang kematian maka kita tidak bisa meninggal dengan cepat sesuai dengan apa yang kita inginkan. Namun, jika kita sudah ikhlas tuhan akan memanggil kita tanpa kita minta kepadanya dan tuhan akan mengkabulkan ucapan yang ikhlas dari mulut kita. 

    Aku memang seseorang yang sudah sangat lepas dengan keadaan ku yang saat ini, aku berharap ada seseorang yang membantuku walaupun aku sebenarnya tidak boleh bergantung kepada orang tapi aku berharap sekali jika ada yang membantuku. Aku sudah capek dengan diriku sendiri maupun dengan lingkungan sekitarku, aku juga capek harus memenuhi finansialku sendiri tapi jika tidak ku penuhi aku tidak makan dan tidak seperti orang normal sekalipun bisa –bisa aku di buat gila oleh dunia ini walaupun sebenarnya aku sudah menggila, aku butuh seseorang yang membantu finansialku dan memahami ku. Setidaknya, membantuku dan itu cukup bagiku. Jujur saja, aku sangat membutuhkan hal itu. 

    Aku juga pelan –pelan ingin sekali membangun basecampku sendiri dari usahaku aku sangat ingin tapi apa daya aku harus menunggu dan menabung agar hal itu terwujud aku ingin sekali punya tempat basecamp sekaligus tempat kerja yang super aestetic tapi sayangnya itu hanya sekedar mimpi, impianku menjadi terkenal juga tidak pernah terwujud walaupun bagaimana aku berusaha dan bekerja keras hasil yang ku dapat juga tetap sama dan selalu gagal. Benar kata orang –orang aku selalu gagal di semua bidang, ya tapi mau gimana lagi namanya juga hidup aku harus bisa melaluinya walaupun aku akan sendiri lagi di ujung akhir hidup ini. Dan aku memang tidak di takdirkan untuk menemukan seseorang aku di takdirkan untuk sendiri. Inilah aku indira seorang perempuan yang memiliki sejuta impian dan selalu gagal tidak pernah ada hasil apapun, sampah, sekaligus tidak berdaya. Itulah aku.

 


Komentar